Kamis, 01 April 2010

Cinta

Mereka yang tidak menyukainya menyebutnya tanggung jawab,
Mereka yang bermain dengannya, menyebutnya sebuah permainan,
Mereka yang tidak memilikinya, menyebutnya sebuah impian,
Mereka yang saling mencintai, menyebutnya takdir.
Tuhan yang mengetahui yang terbaik, akan memberi kita kesusahan untuk menguji.
Kadang Ia pun melukai hati, supaya hikmat-Nya bisa tertanam dalam.


Jika kita kehilangan cinta, maka pasti ada alasan di baliknya.
Alasan yang kadang sulit untuk dimengerti, namun kita tetap harus percaya bahwa ketika Ia mengambil sesuatu, Ia telah siap memberi yang lebih baik.
Mengapa menunggu?
Karena walaupun kita ingin mengambil satu keputusan, kita tidak ingin tergesa-gesa.
Karena walaupun kita ingin cepat-cepat, kita tidak ingin sembrono.
Jika ingin berlari, belajarlah berjalan duhulu,
Jika ingin berenang, belajarlah mengapung dahulu,
Jika ingin dicintai, belajarlah mencintai dahulu.
Pada akhirnya, lebih baik menunggu orang yang kita inginkan, ketimbang memilih apa yang ada.
Tetap lebih baik menunggu orang yang kita cintai, ketimbang memuaskan iri dengan apa yang ada. Tetap lebih baik menunggu orang yang tepat.

Karena hidup ini terlampau singkat untuk dilewatkan bersama pilihan yang salah, karena menunggu mempunyai tujuan yang mulia dan misterius.
Bunga tidak mekar dalam waktu semalam, kota Roma tidak dibangun dalam sehari.
Kehidupan dirajut dalam rahim selama sembilan bulan.
Cinta yang agung terus bertumbuh selama kehidupan.
Kebanyakan hal yang indah dalam hidup memerlukan waktu yang lama, dan penantian kita tidaklah sia-sia.
Walaupun menunggu membutuhkan banyak hal, iman, keberanian, dan pengharapan penantian menjanjikan satu hal yang tidak dapat seorangpun bayangkan.
Pada akhirnya, Tuhan dalam segala hikmat-Nya, meminta kita menunggu, karena alasan yang penting.
sumber: dudung.net

6 komentar:

  1. kw kah itu syadza???

    BalasHapus
  2. assalamu alaikum ukhti...!!!

    posting mu ini bagus ad" dan penuh makna...!!!
    ada betulx jga sich...kita berpikiran begitu...!!! daripada membuang2 waktu dalam hal yang salah...!!!

    tp, terkadang kata hati tiu sulit dibendung ukhti?

    tp, ada jga sich yg mengatakan bedakan kata hati dgn keinginan??

    bnyak2 pertanyaan yg akan muncul dari setiap org yg membaca posting ta" ukhti...!!!

    Pesan : Perbanyak posting yg bercirikan ttg kehidupan nah...!!!

    Kritik : NoThINK

    ok. Ukhti

    Thaknz atas postingNya ad"...!!!
    wassalamu alaikum
    d(^_^)b

    BalasHapus
  3. sebagian besar kehidupan yg djlni adlh ilusi. ssuatu yg tak berwujud,krn dr kta sndiri yg membentuknya.

    seseorang bisa merasa sangat sedih ketika kehilangan sesuatu. tapi jika ia berfikir bahwa sesuatu itu hanya sedang tidak ada pada dirinya, maka rasa kehilangan itu akan lenyap dengan sendirinya.
    kenapa? krn khidupn hny ilusi. sesuatu tampak indah atau buruk, tergantung dari cara ia memandangnya...

    BalasHapus
  4. assalamu alaikum

    sepakatK ad" dengan argumen ta" ad"...!!!

    So, alangkah bagusnya itu klo kita tdk punya apa2 di"...!!! spya tdk tkutQ u/merasa kehilangan...!!!

    dan alangkah indahnya itu klo kita bisa terus berpikiran positif,...daripada kita terus memikirkan sesuatu yg hilang dan lenyap dari kita..!!!

    afwan klo ada yg slah dari pendapatku ukhti,,..!!!
    wassalamu alaikum
    d(^_^)b

    BalasHapus
  5. Cinta Itu Keindahan bagi Sang Pemuja Cinta Sejati.
    Cinta adalah memberikan yang terbaik agar menjadi yang terbaik dalam pandangan kekasihnya

    Saat pilihan hanya ada 2, memberi atau diberi,karena cinta aku akan memilih untuk memberi

    Saat pilihan hanya ada menyusahkan atau disusahkan, karena cinta, aku akan memilih disusahkan...

    Itulah Cinta (menurut saya ^_^)

    BalasHapus
  6. assalamu alaikum

    luar biasa apa yang namanya cinta??
    seperti buku yang berjudul kisah cinta para pejuang....!!!!

    Subhanallah....
    sungguh luar biasa itu yg namanya cinta,,,!!!

    tapi terkadang org yang berpacaran atau apalah namanya it, terkadang tidak mengetahui apa sebenarnya itu cinta????

    tp, menurut sya, cinta itu adalah bagaimana kita melihat org yg kita cintai itu senang n tersenyum, biarpun pada saat membuat ia senang, hati kita merasa sakit....!!!

    itulah mungkin yg namanya cinta sejati...!!!

    afwan klo ada kata2ku yg salah....!!!
    wassalamu alakum
    d(^_^)b

    BalasHapus